Thursday, June 1, 2023
Menutup Mei 2023
Pada Jumat tanggal 26 Mei 2023 jam 20.54 Bu Suhainita dari Lingkungan Jatimulyo, Paroki Jetis, mengirim WA ke Rm. Bambang "Saya minta tolong siapkan 30 potong yg akan dipakai unt doorprice". Sehari kemudian pada jam 13.21 beliau menulis lagi "Siang Romo Kl tgl. 30.05.2023 pagi kita antar souvenir unt dititipkan buat acara tgl. 31.05.2023 Apakah boleh ..... Tgl. 31.05.2023 mobil mau buat angkut ibu2 yg tdk bs naik roda 2". Tentu saja jawaban Rm. Bambang berisi nada mempersilahkan. Inilah yang membuat Bu Suhainita pada Selasa 30 Mei 2023 jam 14.00 datang ke Domus. Beliau membawa banyak mangkuk dengan tulisan "Rabu, 31.05.2033 Wisma Sepuh Domus Pacis Lingkungan Santo Paulus Jatimulyo". Beliau juga datang mendapatkan kepastian tersedianya 30 potong batik yang akan dijadikan doorprice umat Lingkungan Jatimulyo yang akan membuat acara di Domus Pacis St. Petrus Rabu malam jam 18.30 di Domus. Karena Bu Suhainita menginginkan masing-masing potong batik digulung, Bu Rini menyangupi untuk mengerjakannya. Ternyata 30 potong batik dibawa pulang oleh Bu Rini yang akan meminta keluarga anaknya untuk menggulung dan mengikat dengan pita.Dengan latarbelakang hal-hal di atas, layaklah kalau pada Rabu 31 Mei 2023 pada jam 18.10 sudah ada orang-orang masuk Domus. Pada waktu itu para romo dan karyawan Katolik serta relawan hampir selesai Misa. Ketika para romo sepuh sedang makan malam, para tamu rombongan umat Lingkungan Jatimulyo Paroki Jetis masuk Kapel Domus. Mereka kemudian bersama-sama berdoa rosario. Rm. Bambang mendahului para romo dalam menyelesaikan makan malam. Dia menyiapkan diri dengan berpakaian jubah. Rm. Bambang memang akan memimpin Misa untuk umat Jatimulyo dalam rangkan Penutupan Bulan Maria Mei 2023. Ketika doa rosario selesai dia bisa langsung menuju altar dengan duduk di kursi roda. Ternyata Rm. Hartanta yang berjubah juga ikut duduk mengikuti Misa. Rm. Harto Widodo juga termasuk yang bergabung ikut Misa. Sekalipun tanpa iringan musik, Misa terlaksana dengan lagu-lagu yang cukup meriah. Termasuk beberapa anak jumlah umat yang datang ada sekitar 70 orang. Dalam bagian homili Rm. Bambang memanfaatkan untuk menghadirkan ajaran tentang Jemaat Lingkungan. Ketika sampai pada penerimaan Komuni, Rm. Hartanta membantu menerimakan untuk semua yang ikut Misa.Usai Misa semua umat Jatimulyo langsung menuju ruang besar Domus. Ternyata di ruang besar itu telah tersedia makan malam yang dikemas dalam dos-dos. Para penghuni Domus juga mendapatkan bagian. Pada umumnya umat tampak senang mengalami pertemuan di gedung Domus Pacis St. Petrus Kentungan. Apalagi setiap orang mendapatkan kenang-kenangan berupa mangkuk. Semua karyawan Domus juga mendapatkan kenang-kenangan itu. Selain dari pada itu, ternyata setiap warga Jatimulyo mendapatkan kertas lotere. Yang beruntung mendapatkan doorprice berupa batik yang satu per satu sudah digulung dengan ikatan pita. Yang juga cukup meriah adalah kegiatan foto-foto. Foto bersama memang diadakan seusai Misa di dalam Kapel. Tetapi foto-foto perorangan atau per keluarga atau beberapa orang terjadi seusai makan dan pembagian kenangan dan doorprice.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Peringatan Arwah Tiga Rama
Hajatan yang diselenggarakan di Domus Pacis memang sudah dimulai dan kemudian menjadi kebiasaan. Itu terjadi sejak masih berada di Puren Pri...
-
Ini peristiwa Domus Pacis Santo Petrus Senin 4 Desember 2023. Ketika jam belum menunjuk angka 06.00, ada suara langkah-langkah kaki berlaria...
-
Pada Kamis sore 15 Agustus 2024 Rm. Bambang numpang mobil Bu Rini yang periksa dokter di RS Panti Rapih. Bu Katrin, adik bu Rini menjadi dri...
-
Orang biasa mendapatkan informasi bahwa di Domus Pacis Santo Petrus, Kentungan, ada 11 orang rama. Salah satu masih muda, berusia 43 tahun, ...
Terima kasih, Rm Bambang atas berkat dalam Perayaan Ekaristi Penutup bulan Maria 2023. Terima kasih juga atas penguatannya bagi umat lingkungan St. Paulus Jatimulyo Paroki St. Albertus Jetis, semoga semakin guyub dan umat berani ikut ambil bagian dalam kegiatan gereja dan masyarakat.
ReplyDelete