Sunday, April 28, 2024

Lamunan Peringatan Wajib

Santa Katarina dfari Siena, Perawan dan Pujangga Gereja

Senin, 29 April 2024

Yohanes 14:21-26

21 Barangsiapa memegang perintah-Ku dan melakukannya, dialah yang mengasihi Aku. Dan barangsiapa mengasihi Aku, ia akan dikasihi oleh Bapa-Ku dan Akupun akan mengasihi dia dan akan menyatakan diri-Ku kepadanya." 22 Yudas, yang bukan Iskariot, berkata kepada-Nya: "Tuhan, apakah sebabnya maka Engkau hendak menyatakan diri-Mu kepada kami, dan bukan kepada dunia?" 23 Jawab Yesus: "Jika seorang mengasihi Aku, ia akan menuruti firman-Ku dan Bapa-Ku akan mengasihi dia dan Kami akan datang kepadanya dan diam bersama-sama dengan dia. 24 Barangsiapa tidak mengasihi Aku, ia tidak menuruti firman-Ku; dan firman yang kamu dengar itu bukanlah dari pada-Ku, melainkan dari Bapa yang mengutus Aku. 25 Semuanya itu Kukatakan kepadamu, selagi Aku berada bersama-sama dengan kamu; 26 tetapi Penghibur, yaitu Roh Kudus, yang akan diutus oleh Bapa dalam nama-Ku, Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu kepadamu dan akan mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu. 

Butir-butir Permenungan

  • Tampaknya, umat beragama menghayati agamanya berdasarkan rumusan syahadat yang ada. Di dalam agama Kristiani ada teks yang umat diharapkan menghafalnya.
  • Tampaknya, umat tahu bahwa syahadat itu berisi ajaran-ajaran dasar agama. Ada cukup orang yang disiapkan bahkan dengan buku-buku pegangan untuk mendalami dan mempelajari.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul intim dengan kedalaman batin, sekalipun ada ahli-ahli ilmu keagamaan yang dapat menjelaskan sampai detail-detail ajaran agama, sejatinya pengajar dan pengingat serta peneguh utama prinsip-prinsip iman adalah Roh yang bersemayam dalam relung hati seseorang. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang beragama akan selalu berada dalam prinsip-prinsip iman karena cahaya nurani.

Ah, yang mampu menjelaskan agama dengan bertanggungjawab adalah para teolog atau ahli ketuhanan.

No comments:

Post a Comment

Para Dokter Datang Bukan Urusan Penyakit

Pada Sabtu 10 Januari 2025 sekitar jam 14.00 ada seorang ibu datang di Domus Pacis Santo Petrus untuk menjumpai Rm. Bambang. Ibu itu datang ...