Santo Bartolomeus, Rasul
Selasa, 24 Agustus 2021
Yohanes 1:45-51
Butir-butir Permenungan
- Tampaknya, orang beragama ada yang memiliki dua macam corak kehidupan. Kedua corak itu adalah kehidupan profan dan kehidupan sakral.
- Tampaknya, orang mengartikan hidup profran sebagai lingkungan hidup harian yang penuh urusan duniawi, sedang yang sakral adalah lingkungan khusus untuk membangun hubungan dengan Tuhan. Kedua corak itu kerap dipandang berseberangan karena yang sakral menuntun ke kekudusan dan yang lain berada di tengah godaan roh jahat.
- Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul intim dengan kedalaman batin, sekalipun di lingkungan profran bisa ada kelalaian akan Tuhan dan kalau begitu terjerat pada kesibukan duniawi bisa bertindak melawan Dia, dunia hidup ilahi justru tetap masuk dan menjalin hubungan dengan semua orang dalam hidup hariannya. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang akan menyadari adanya keterbukaan surgawi untuk selalu berelasi dengan siapapun di tengah kehidupan kongkretnya.
Ah, bagaimanapun juga untuk menghayati hidup suci orang harus mengambil jarak dengan yang duniawi.
No comments:
Post a Comment