Wednesday, March 6, 2024
Rm. Cipto Opname
Kini tentang Rm. Simon Ciptosuwarno, SY. Tentu saja beliau bukan anggota penghuni Domus Pacis Santo Petrus. Bukankah Domus adalah rumah untuk para rama sepuh praja Keuskupan Agung Semarang. Rm. Cipto adalah salah satu staf Seminari Tinggi Kentungan. Tetapi hubungan Rm. Cipto dengan Domus Pacis sungguh dekat. Beliau kerap tampak menengok rama-rama Domus dari kamar ke kamar di waktu pagi. Kebetulan pada Senin 4 Maret 2024 beliau mendapatkan gilirian memimpin Misa Komunitas Domus pada jam 17.30. Pada makan siang Rabu 6 Maret 2024 Rm. Bambang memberikan pengumuman. Dia di pagi hari sudah ikut mendengar dari Rm. Hartanta kalau Rm. Cipto periksa dokter ke RS Elisabet Semarang. Pengumuman Rm. Bambang didasarkan pada sebuah forward WA yang berupa foto-foto Rm. Cipto dengan sebuah narasi yang dikirim oleh Rm. Hartanta Pada Rabu 6 Maret 2024 jam 10.31. Narasinya adalah "Para Rama. Suster. Info dari Sr. Lucciane OSF. Mo Cipto opname di RSE Ruang Yosef 10. Rm. Cipto mugi enggal sehat. Kagem ngaso rumiyin njih🙏🙏". Pada malam itu jam 22.30 Rm. Hartanta mendapatkan lagi pesan WA yang kemudian diteruskan ke Rm. Bambang "Selamat malam Rm. Rm. Cipto akan menjalani operasi bsk siang pk. 12.30." Dan bagi Rm. Bambang semua makin jelas ketika Kamis 7 Maret 2024 jam 03.48 mendapatkan pesan WA langsung dari Rm. Cipto. Isinya "Selamat pagi dan sambut hari baru, Romo Bambang Ytk. Apa kabar? Nanti siang hari, Kamis 07-03-2024, pk. 12:30 WIB aku akan menjalani operasi hèrnia inguinaris di RSE Semarang. Mohon dkg-n doa. Berkah dalem 🙏🏻"
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Peringatan Arwah Tiga Rama
Hajatan yang diselenggarakan di Domus Pacis memang sudah dimulai dan kemudian menjadi kebiasaan. Itu terjadi sejak masih berada di Puren Pri...
-
Ini peristiwa Domus Pacis Santo Petrus Senin 4 Desember 2023. Ketika jam belum menunjuk angka 06.00, ada suara langkah-langkah kaki berlaria...
-
Pada Kamis sore 15 Agustus 2024 Rm. Bambang numpang mobil Bu Rini yang periksa dokter di RS Panti Rapih. Bu Katrin, adik bu Rini menjadi dri...
-
Orang biasa mendapatkan informasi bahwa di Domus Pacis Santo Petrus, Kentungan, ada 11 orang rama. Salah satu masih muda, berusia 43 tahun, ...
No comments:
Post a Comment