Monday, March 25, 2024

Pendaftaran Sudah Selesai

Pada Minggu 24 Maret 2024 jam 15.30 ada pesan WA dari Ibu De El masuk HP Rm. Bambang. Pesan itu berbunyi "Selamat sore, Romo....pendaftaran utk misa malam paskah sudah ditutup ya? Saya belum mendaftarkan diri saya sendiri malahan. ...kalau sudah ditutup tidak apa2 🙏🏽 Sebenarnya itu ini sudah dua kali mendaftarkan untuk teman-temannya. Rm. Bambang menjawab "Hari ini terakhiiiiir mbakyuuuu", karena pendaftaran untuk ikut Misa Malam Paskah 2024 di Domus terakhir pada Minggu 24 Maret 2024. Ketika ibu itu menulis "Saya daftar ya, Mo 😄" Rm. Bambang menjawab "Okeeeeee". Misa Malam Paskah Domus Pacis tanggal 30 Maret 2024 jam 17.00 memang dibuka untut umat umum. Tetapi yang mau ikut harus mendaftar lebih dahulu. Pendaftaran ini menjadi keharusan karena sesudah Misa selalu ada makan malam bersama. Maka Domus harus menghitung jumlah orang untuk mempersiapkan konsumsi dengan menghadirkan catering. Dengan adanya para pendaftar, selain penghuni Domus Pacis Santo Petrus, umat yang terdaftar hingga akhir hari Minggu 24 Maret 2024 akan ikut Misa Malam Paskah Domus ada 129 orang. Dari semua itu 25 orang adalah anggota Kor Nologaten yang diketuai oleh Bapak Loly. Sedang 104 orang lainnya berasal dari beberapa paroki :

        • Paroki Gamping : 9 orang
        • Paroki Pringwulung : 21 orang
        • Cepu : 2 orang
        • Paroki Ignatius Magelang : 4 orang
        • Paroki Banteng : 12 orang
        • Paroki Pringgolayan : 7 orang
        • Paroki Klepu : 23 orang
        • Paroki Warak : 2 orang
        • Paroki Medari : 10 orang
        • Paroki Baciro : 3 orang
        • Paroki Kalasan 5 orang.

No comments:

Post a Comment

Peringatan Arwah Tiga Rama

Hajatan yang diselenggarakan di Domus Pacis memang sudah dimulai dan kemudian menjadi kebiasaan. Itu terjadi sejak masih berada di Puren Pri...