Sunday, June 12, 2022

Lamunan Peringatan Wajib

Santo Antonius dari Padua, Imam dan Pujangga Gereja

Senin, 13 April 2022

Matius 5:38-42

38 Kamu telah mendengar firman: Mata ganti mata dan gigi ganti gigi. 39 Tetapi Aku berkata kepadamu: Janganlah kamu melawan orang yang berbuat jahat kepadamu, melainkan siapapun yang menampar pipi kananmu, berilah juga kepadanya pipi kirimu. 40 Dan kepada orang yang hendak mengadukan engkau karena mengingini bajumu, serahkanlah juga jubahmu. 41 Dan siapapun yang memaksa engkau berjalan sejauh satu mil, berjalanlah bersama dia sejauh dua mil. 42 Berilah kepada orang yang meminta kepadamu dan janganlah menolak orang yang mau meminjam dari padamu.

Butir-butir Permenungan

  • Tampaknya, pada umumnya orang pernah mengalami dijahati oleh orang lain. Wajarlah kalau orang mengalami sakit hati.
  • Tampaknya, wajar pula karena sakit hati orang ingin membalas yang menjahatinya. Bisa saja pembalasan itu dilandasi maksud baik, yaitu untuk menghentikan orang lain berbuat jahat.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul intim dengan kedalaman batin, sekalipun sakit hati dan membalas perbuatan jahat orang lain dianggap wajar, orang sadar bahwa membalas perbuatan seperti yang dilakukan oleh yang menjahati membuat dia juga berada dalam pola hidup jahat. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati untuk menjaga diri menghayati keutamaan hidup orang tidak akan membalas kejahatan orang lain terhadapnya sekali menderita sakit hati.

Ah, pada yang biasa menjahatinya tak apa kalau sekali-sekali membalasnya.

No comments:

Post a Comment

Peringatan Arwah Tiga Rama

Hajatan yang diselenggarakan di Domus Pacis memang sudah dimulai dan kemudian menjadi kebiasaan. Itu terjadi sejak masih berada di Puren Pri...