Saturday, June 11, 2022

Lamunan Hari Raya

Tritunggal Mahakudus

Minggu, 12 Juni 2022

Yohanes 16:12-15

12 Masih banyak hal yang harus Kukatakan kepadamu, tetapi sekarang kamu belum dapat menanggungnya. Tetapi apabila Ia datang, yaitu Roh Kebenaran, Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran; sebab Ia tidak akan berkata-kata dari diri-Nya sendiri, tetapi segala sesuatu yang didengar-Nya itulah yang akan dikatakan-Nya dan Ia akan memberitakan kepadamu hal-hal yang akan datang. 14 Ia akan memuliakan Aku, sebab Ia akan memberitakan kepadamu apa yang diterimanya dari pada-Ku. 15 Segala sesuatu yang Bapa punya, adalah Aku punya; sebab itu Aku berkata: Ia akan memberitakan kepadamu apa yang diterimanya dari pada-Ku."

Butir-butir Permenungan

  • Tampaknya, orang Kristiani dapat amat yakin akan ajaran Gereja tentang Tritunggal Mahakudus. Dia yakin bahwa Allah itu Bapa, Putra, dan Roh Kudus.
  • Tampaknya, tidak sedikit orang Kristiani kebingungan kalau diminta menjelaskan tentang Tritunggal Mahakudus. Dia bisa melambangkan dengan ini atau itu atau mengucapkan rumus-rumus dogmatik yang kata dan istilahnya tetap jadi kegelapan dalam pemahamannya.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul intim dengan kedalaman batin, entah mampu menghadirkan penjelasan teologis ataupun kebingungan dan tak bisa memberi penjelasan, orang Kristiani akan sungguh yakin dan menghayati Tuhan yang adalah Tritunggal Mahakudus karena berpegang pada omongan Tuhan Yesus tentang nama-nama ilahi surgawi. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang Kristiani mengenal Allah Bapa, Putra, Roh Kudus karena mantap ikut Tuhan Yesus Kristus.  

Ah, ilmu ketuhanan selalu membingungkan.

No comments:

Post a Comment

Peringatan Arwah Tiga Rama

Hajatan yang diselenggarakan di Domus Pacis memang sudah dimulai dan kemudian menjadi kebiasaan. Itu terjadi sejak masih berada di Puren Pri...