Saturday, January 25, 2025

Rm. Joko Memimpin Misa Domus

"Rama, titip salam katur Rama Joko, nggih?" (Rama, titip salam untuk Rm. Joko) kata seorang umat kepada Rm. Bambang yang kemudian bertanya "Rama Joko Prakosa?". Ketika umat itu mengiyakan, dia masih berkata "Benar. Rama Joko tinggal bersama Rm. Bambang di Domus Pacis, kan?". Tentu saja Rm. Bambang kemudian menjelaskan bahwa dia tidak serumah dengan Rm. Joko. Tetapi ada juga yang menitip salam ke Rm. Joko lewat Rm. Bambang karena mengira tinggal bersama di Seminari. Tentu saja ada juga umat yang tidak tahu bahwa Seminari TInggi dan Domus Pacis itu berbeda. Rm. Joko adalah penghuni Seminari Tinggi yang dalam kompleksnya memang ada gedung Domus Pacis Santo Petrus tempat tinggal para rama praja sepuh Keuskupan Agung Semarang. Orang yang tak tahu memang dapat mengira Rm. Joko berada dalam satu Komunitas Rama Domus Pacis. Apalagi kalau Rm. Joko kebetulan memimpin Misa Domus Pacis seperti pada hari Senin seperti pada tanggal 20 Januari 2025. Kondisi Rm. Joko memang mirip dengan umumnya para rama Domus. Beliau menyandang penyakit tertentu yang membuatnya tak dapat berjalan. Mobilitas menggunakan kursi roda seperti kebanyakan para rama sepuh Domus. Kalau Rm. Joko pada Senin tertentu memimpin Misa Domus, karena pemimpin Misa setiap Senin biasa dari Seminari Tinggi. Seminari Tinggi selalu membuat giliran siapa saja rama Seminari yang memimpin Misa di Domus.

No comments:

Post a Comment

Pengembangan Pendamping PIA

Pada Sabtu sore Rm. Bambang akan menuju salah satu warga di salah satu Lingkungan Paroki Kalasan. Dia diminta memimpin Misa Peringatan arwah...