Thursday, January 2, 2025

Lamunan Pekan Biasa Masa Natal

Jumat, 3 Januari 2025

Yohanes 1:29-34

29 Pada keesokan harinya Yohanes melihat Yesus datang kepadanya dan ia berkata: "Lihatlah Anak domba Allah, yang menghapus dosa dunia. 30 Dialah yang kumaksud ketika kukatakan: Kemudian dari padaku akan datang seorang, yang telah mendahului aku, sebab Dia telah ada sebelum aku. 31 Dan aku sendiripun mula-mula tidak mengenal Dia, tetapi untuk itulah aku datang dan membaptis dengan air, supaya Ia dinyatakan kepada Israel." 32 Dan Yohanes memberi kesaksian, katanya: "Aku telah melihat Roh turun dari langit seperti merpati, dan Ia tinggal di atas-Nya. 33 Dan akupun tidak mengenal-Nya, tetapi Dia, yang mengutus aku untuk membaptis dengan air, telah berfirman kepadaku: Jikalau engkau melihat Roh itu turun ke atas seseorang dan tinggal di atas-Nya, Dialah itu yang akan membaptis dengan Roh Kudus. 34 Dan aku telah melihat-Nya dan memberi kesaksian: Ia inilah Anak Allah."

Butir-butir Permenungan

  • Tampaknya, dalam menjalani tugas orang bisa saja mengalami ketidakjelasan. Itu bisa terjadi kalau dia masih harus meraba-raba siapa saja yang ditemui.
  • Tampaknya, ketika mengalami ketidakjelasan dalam menjalani tugas, bisa saja orang mengalami kekacauan. Orang bisa saja menunda dalam pelaksanaan tugas.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul akrab dengan kedalaman batin, ketidakjelasan proses bisa terjadi pada sebuah pelaksanaan tugas, meskipun demikian kalau orang tahu dengan jelas tujuan penugasan, dia akan mampu menemukan cahaya penjelasan dalam pelaksanaan. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati agar dalam tugas tak akan kacau karena mengalami ketidakjelasan dalam proses, orang akan tahu dan menjaga kesadaran akan tujuan penugasan. 

Ah, kalau tak jelas dalam pelaksanaan tugas ya berhenti saja.

No comments:

Post a Comment

Pengembangan Pendamping PIA

Pada Sabtu sore Rm. Bambang akan menuju salah satu warga di salah satu Lingkungan Paroki Kalasan. Dia diminta memimpin Misa Peringatan arwah...