Wednesday, September 22, 2021

Lamunan Peringatan Wajib

Santo Pius (Padre Pio) dari Pietrelcina, Imam

Kamis, 23 September 2021

Lukas 9:7-9

7 Herodes, raja wilayah, mendengar segala yang terjadi itu dan iapun merasa cemas, sebab ada orang yang mengatakan, bahwa Yohanes telah bangkit dari antara orang mati. 8 Ada lagi yang mengatakan, bahwa Elia telah muncul kembali, dan ada pula yang mengatakan, bahwa seorang dari nabi-nabi dahulu telah bangkit. 9 Tetapi Herodes berkata: "Yohanes telah kupenggal kepalanya. Siapa gerangan Dia ini, yang kabarnya melakukan hal-hal demikian?" Lalu ia berusaha supaya dapat bertemu dengan Yesus.

Butir-butir Permenungan

  • Tampaknya, ada pandangan bahwa manusia itu unik. Setiap orang memiliki kekhasan masing-masing.
  • Tampaknya, ada pandangan bahwa ketokohan seseorang tak akan tergantikan. Setiap tokoh akan memiliki kekhasan masing-masing sesuai dengan visi, misi, dan agenda kerjanya.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul akrab dengan kedalaman batin, sekalipun setiap orang unik dan ketokohannya tak tergantikan, hidup ini terisi dengan hadirnya model-nodel ketokohan sosok-sosok tertentu yang bagi masyarakat umum dapat menjadi pintu masuk memahami munculnya tokoh baru. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang menyadari bahwa banyaknya aneka tokoh dengan kekhasan masing-masing adalah bagaikan kamus tentang pengalaman-pengalaman untuk menjadi rujukan memahami dan menggambarkan tokoh yang hadirnya juga sangat khas.

Ah, yang namanya tokoh itu ya harus memiliki jabatan tinggi.

No comments:

Post a Comment

Santo Bruno, Pengaku Iman

diambil dari https://www.imankatolik.or.id/kalender/6Okt.html Bruno lahir di kota Koln, Jerman pada tahun 1030. Semenjak kecil ia bercita-ci...