Friday, March 14, 2025
Periksa Dokter Rutin Rama Sepuh Domus
Pada waktu makan malam di hari Kamis 13 Maret 2025 Rm. Hartanta datang ketika para rama sepuh sudah menyuapi mulut masing-masing. Setelah melepas tas yang dicangklong beliau langsung duduk siap ikut santap malam. "Pripun priksane?" (Bagaimana hasil periksa dokter?) tanya Rm. Bambang yang langsung dijawab "Sae kok" (Baik). Ketika Rm. Bambang bertanya "Angsal obat pinten?" (Dapat berapa macam obat?) jawabannya adalah "Namung setunggal" (Hanya satu). Pada Kamis itu dalam jadual seharusnya Rm. Hartanta memimpin Misa Komunitas Domus yang biasa dilaksanakan pada sore hari. Tetapi beliau meminta Rm. Jarot, yang seharusnya Misa pada Rabu 12 Maret 2025, untuk memimpin Misa Kamis. Rm. Hartanta menggantikan Rm. Jarot di Rabu itu. Pada Kamis Rm. Hartanta pergi ke Rumah Sakit Panti Rapih untuk berjumpa dengan dokter Putut. Ternyata sehari kemudian, Jumat 14 Maret 2025, Rm. Hartanta harus ke Panti Rapih lagi. Pada Jumat itu beliau harus berjumpa dengan dokter Suharnadi. Bagi yang tidak tahu bisa jadi muncul pertanyaan "Sakit apakah Rama Hartanta?" Sebenarnya beliau tidak sakit apa-apa. Yang sakit adalah Rm. Suntara yang beberapa hari sebelumnya opname 10 hari di Panti Rapih. Sepulang dari rumah sakit Rm. Suntara masih harus terus berbaring di kamarnya di Domus Pacis Santo Petrus. Segalanya berada dalam pelayanan pramurukti. Untuk kontrol dokter, Rm. Hartanta yang pergi ke rumah sakit dengan membawa status atau kondisi kongkret Rm. Suntara berdasarkan data hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh pramurukti.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Lamunan Oktaf Paskah
Kamis, 24 April 2025 Lukas 24:35-48 35 Lalu kedua orang itupun menceriterakan apa yang terjadi di tengah jalan dan bagaimana mereka meng...

-
Pada Kamis sore 15 Agustus 2024 Rm. Bambang numpang mobil Bu Rini yang periksa dokter di RS Panti Rapih. Bu Katrin, adik bu Rini menjadi dri...
-
Orang biasa mendapatkan informasi bahwa di Domus Pacis Santo Petrus, Kentungan, ada 11 orang rama. Salah satu masih muda, berusia 43 tahun, ...
-
"Apakah diperkenankan kalau ada di antara kami ada yang datang lalu mengajak Rama Hartana keluar jajan?" tanya seorang di antara r...
No comments:
Post a Comment