Friday, February 7, 2025

Lamunan Pekan Biasa IV

Sabtu, 8 Februari 2025

Markus 6:30-34

30 Kemudian rasul-rasul itu kembali berkumpul dengan Yesus dan memberitahukan kepada-Nya semua yang mereka kerjakan dan ajarkan. 31 Lalu Ia berkata kepada mereka: "Marilah ke tempat yang sunyi, supaya kita sendirian, dan beristirahatlah seketika!" Sebab memang begitu banyaknya orang yang datang dan yang pergi, sehingga makanpun mereka tidak sempat. 32 Maka berangkatlah mereka untuk mengasingkan diri dengan perahu ke tempat yang sunyi. 33 Tetapi pada waktu mereka bertolak banyak orang melihat mereka dan mengetahui tujuan mereka. Dengan mengambil jalan darat segeralah datang orang dari semua kota ke tempat itu sehingga mendahului mereka. 34 Ketika Yesus mendarat, Ia melihat sejumlah besar orang banyak, maka tergeraklah hati-Nya oleh belas kasihan kepada mereka, karena mereka seperti domba yang tidak mempunyai gembala. Lalu mulailah Ia mengajarkan banyak hal kepada mereka.

Butir-butir Permenungan

  • Tampaknya, seorang tokoh bisa amat senang dan bangga kalau ada banyak orang selalu menjadi pengikut. Dia menjadi tokoh amat populer.
  • Tampaknya, dengan amat banyak pendukung seorang tokoh dapat berjuang meraih kedudukan tinggi di tengah masyarakat. Dia bisa yakin menang dalam pemilihan umum.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul akrab dengan kedalaman batin, sekalipun bisa memanfaatkan amat banyak orang yang selalu mengikuti untuk meraih kekuasaan sosial, seorang tokoh sejati akan berjuang mendampingi para pengikut untuk berwawasan luas. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati kalau memiliki popularitas orang justru makin berkembang kepedulian batinnya dan berjuang bagi banyak orang agar memiliki kecerdasan hati.  

Ah, kalau banyak pengikut ya harus jadi kontestan dalam pemilu.

No comments:

Post a Comment

Pengembangan Pendamping PIA

Pada Sabtu sore Rm. Bambang akan menuju salah satu warga di salah satu Lingkungan Paroki Kalasan. Dia diminta memimpin Misa Peringatan arwah...