Thursday, December 26, 2024

Lamunan Pesta

Santo Yohanes, Rasul dan Penulis Injil

Jumat, 27 Desember 2024

Yohanes 20:2-8

2 Ia berlari-lari mendapatkan Simon Petrus dan murid yang lain yang dikasihi Yesus, dan berkata kepada mereka: "Tuhan telah diambil orang dari kuburnya dan kami tidak tahu di mana Ia diletakkan." 3 Maka berangkatlah Petrus dan murid yang lain itu ke kubur. 4 Keduanya berlari bersama-sama, tetapi murid yang lain itu berlari lebih cepat dari pada Petrus sehingga lebih dahulu sampai di kubur. 5 Ia menjenguk ke dalam, dan melihat kain kapan terletak di tanah; akan tetapi ia tidak masuk ke dalam. 6 Maka datanglah Simon Petrus juga menyusul dia dan masuk ke dalam kubur itu. Ia melihat kain kapan terletak di tanah, 7 sedang kain peluh yang tadinya ada di kepala Yesus tidak terletak dekat kain kapan itu, tetapi agak di samping di tempat yang lain dan sudah tergulung. 8 Maka masuklah juga murid yang lain, yang lebih dahulu sampai di kubur itu dan ia melihatnya dan percaya.

Butir-butir Permenungan

  • Tampaknya, orang bisa senang menjadi sosok terkemuka. Dia jadi orang terpandang di tengah masyarakat.
  • Tampaknya, orang bisa bangga kalau bisa unggul. Dalam banyak hal dia mampu mendahului yang lain.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul dekat dengan kedalaman batin, sekalipun memiliki kemampuan dan kesempatan menjadi terkemuka dan menang, orang akan merendahkan diri mendahulukan orang lain sehingga dia justru menemukan keyakinan hidup. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati seorang tokoh sejati akan memberikan kesempatan orang lain menjadi tokoh berposisi lebih tinggi darinya.

Ah, kalau bisa menang mengapa harus mengalah.

No comments:

Post a Comment

Pengembangan Pendamping PIA

Pada Sabtu sore Rm. Bambang akan menuju salah satu warga di salah satu Lingkungan Paroki Kalasan. Dia diminta memimpin Misa Peringatan arwah...