Pada tanggal 8 Agustus 2024 Rm. Bambang pernah kunjungan ke PAUD dan TK Paroki Medari. Di situ dia mengadakan acara kecil-kecilan berkaitan dengan pesta namanya, Santo Dominicus. Kemudian pada tanggal 1 November 2025 TK dan PAUD itu diajak mengadakan acara di Domus Pacis Santo Petrus. Kebetulan hari itu adalah Hari Ulang Tahun ke 10 PAUD Medari. Dari 2 peristiwa itu Rm. Bambang mendapatkan pelajaran untuk acara yang akan diadakan pada tanggal 22 Januari 2025. Pada Januari itu Rm. Bambang ingin mengadakan program untuk anak-anak TK dan PAUD. Yang disasar adalah TK dan PAUD Katolik dari Paroki Warak, Paroki Medari, Paroki Somohitan, dan Paroki Pakem. Dalam catatan yang dimiliki oleh Rm. Bambang itu meliputi 6 TK dan 1 PAUD. Pada Senin 11 November 2024 dia sudah mendapatkan nomor kontak dari Warak, Medari, Ngembesan Turi, Somohitan, TK Bina Kasih, dan TK Indrasana Pakem. Kemudian Rabu 13 November 2024 nomor kontak TK Indriasana Medari juga didapatkan. Terhadap yang sudah didapatkan nomor kontaknya Rm. Bambang mengirim pesan WA :
- "Kula Rm Bambang saking griya Rama sepuh Domus Pacis. Buuuuuu, Yen murid2 TK lan PAUD benjang 22 Jan 2025 diundang tumut acara ing Domus, saget mboten? (Saya Rm. Bambang dari rumah rama sepuh Domus Pacis, buuuu. Kalau murid2 TK dan PAUD besuk 22 Januari 2025 diundang ikut acara di Domus, bisa tidak?)
Terhadap yang sudah menjawab siap akan ikut, Rm. Bambang menambah pesan :
- Ingkang kula tawani saking Warak, Medari, Turi, Somohitan, lam Pakem. Umpami badhe tumut, acaranipun "Pengenalan Dini Panggilan Katolik". Pancen, punika namung tawaran saking kula anggota rama Domus Pacis Santo Petrus." (Yang saya tawari berasal dari Warak, Medari, Turi, Somohitan, dan Pakem. Kalau akan ikut, acaranya adalah "Pengenalan Dini Panggilan Katolik". Memang ini hanya tawaran dari saya anggota rama Domus Pacis Santo Petrus).
No comments:
Post a Comment