Monday, November 25, 2024
Palur untuk Rm. Suntara
Rm. Suntara adalah salah satu rama sepuh di Domus Pacis Santo Petrus. Beliau termasuk pindahan dari rombongan rama sepuh dari Domus Pacis Puren, Pringwulung. Rm. Suntara memang banyak tidak ikut menyambut rombongan pengunjung Domus Pacis seperti Rm. Harta, Rm. Ria, Rm. Yadi, Mgr. Blasius, Rm. Jarot, Rm. Bambang, dan tentu saja Rm. Hartanta yang masih muda tetapi Direktur Domus. Tetapi berbeda dengan para sepuh lain, Rm. Suntara adalah yang paling banyak mendapatkan kunjungan dari rombongan mantan umat yang pernah dilayani. Tak sedikit umat terkesan oleh komitmen pelayanan Rm. Suntara yang penuh ketegasan pastoral. Sebenarnya tak sedikit umat paroki mengalami dampak salah satu karya pastoral Rm. Suntara. Kalau tak sedikit paroki punya gerakan model "Tabungan Cinta Kasih", Rm. Suntaralah inisiatornya. Beliau mengadakan itu di Paroki Mlati, Yogyakarta. Tujuannya adalah untuk membantu umat ekonomi lemah punya modal mengembangkan hidup. Maka layaklah kalau Rm. Suntara masuk kenangan khusus umat yang pernah dilayani sehingga ada yang berkunjung khusus untuk beliau. Hal ini juga terjadi pada Sabtu 23 November 2024. Rm. Suntara mendapatkan kunjungan dari rombongan umat Paroki Palur, Sala. Tampaknya umat Palur termasuk yang amat terkesan dengan pelayanan Rm. Suntara. Hal ini terbukti selama di Domus Pacis Santo Petrus, Kentungan, Rm. Suntara mengalami beberapa kali rombongan kunjungan khusus untuk beliau dari Paroki Palur.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Peringatan Arwah Tiga Rama
Hajatan yang diselenggarakan di Domus Pacis memang sudah dimulai dan kemudian menjadi kebiasaan. Itu terjadi sejak masih berada di Puren Pri...
-
Ini peristiwa Domus Pacis Santo Petrus Senin 4 Desember 2023. Ketika jam belum menunjuk angka 06.00, ada suara langkah-langkah kaki berlaria...
-
Pada Kamis sore 15 Agustus 2024 Rm. Bambang numpang mobil Bu Rini yang periksa dokter di RS Panti Rapih. Bu Katrin, adik bu Rini menjadi dri...
-
Orang biasa mendapatkan informasi bahwa di Domus Pacis Santo Petrus, Kentungan, ada 11 orang rama. Salah satu masih muda, berusia 43 tahun, ...
No comments:
Post a Comment