Wednesday, January 14, 2026

Lamunan Pekan Biasa I

Kamis, 15 Januari 2025

Markus 1:40-45

40 Seorang yang sakit kusta datang kepada Yesus, dan sambil berlutut di hadapan-Nya ia memohon bantuan-Nya, katanya: "Kalau Engkau mau, Engkau dapat mentahirkan aku." 41 Maka tergeraklah hati-Nya oleh belas kasihan, lalu Ia mengulurkan tangan-Nya, menjamah orang itu dan berkata kepadanya: "Aku mau, jadilah engkau tahir." 42 Seketika itu juga lenyaplah penyakit kusta orang itu, dan ia menjadi tahir. 43 Segera Ia menyuruh orang itu pergi dengan peringatan keras: 44 "Ingatlah, janganlah engkau memberitahukan apa-apa tentang hal ini kepada siapapun, tetapi pergilah, perlihatkanlah dirimu kepada imam dan persembahkanlah untuk pentahiranmu persembahan, yang diperintahkan oleh Musa, sebagai bukti bagi mereka." 45 Tetapi orang itu pergi memberitakan peristiwa itu dan menyebarkannya kemana-mana, sehingga Yesus tidak dapat lagi terang-terangan masuk ke dalam kota. Ia tinggal di luar di tempat-tempat yang sepi; namun orang terus juga datang kepada-Nya dari segala penjuru.

Butir-butir Permenungan

  • Tampaknya, orang memang akan bergembira kalau mengalami pertolongan dalam kesulitan. Apalagi kalau kesulitan itu amat berat dan tak dapat ditanggung sendiri.
  • Tampaknya, wajarlah kalau orang bisa menceritakan ke sana-sini jasa penolongnya. Itu menjadi tanda kekagumannya.
  • Tetapi BISIK LUHUR berkata bahwa, bagi yang biasa bergaul intim dengan kedalaman batin, sekalipun karena tindakan menolong orang lepas dari beban derita dapat membuat orang amat mengagumi, orang tak akan menikmati kekaguman dan ketertarikan banyak orang karena itu justru bisa membuat keliru hidup. Dalam yang ilahi karena kemesraannya dengan gema relung hati orang akan hati-hati terhadap kekaguman dan sanjungan yang sejatinya mudah membuat orang sesat jiwani.

Ah, kalau terkenal akan kemampuannya, orang bisa meraup rejeki besar.

No comments:

Post a Comment

Santo Maurus

diambil dari katakombe.org/para-kudus  Diterbitkan:  15 Maret 2017  Diperbaharui:  16 Januari 2020  Hits:  10981 Perayaan 15 Januari   Lahir...