Monday, June 30, 2025

Karena Sumbangan Dana : Umat Dekat Para Rama Domus

Ternyata bulan Juni adalah bulan cukup banyak peringatan. Ada peringatan hari lahir pada tanggal 12 untuk Mgr. Blasius genap 90 tahun dan tanggal 29 untuk Rm. Supriyanto genap 29 tahun. Untuk hari kelahiran Domus mengadakan makan bersama menu khusus para rama dan karyawan Domus serta mengundang antara 5-10 orang keluarga yang berulang tahun. Pada tanggal 17 Mgr. Blasius genap 46 tahun sebagai uskup. Untuk ini ada Misa khusus dengan kor dan yang dipestakan bisa mendapatkan kesempatan mengundang keluarga dan orang-orang dekat. Sementara itu tanggal 29 juga menjadi hari ulang tahun tahbisan imamat Rm. Hartanta yang ke 15. Pelaksanaan ulang tahun imamat Rm. Hartanta akan dilaksanakan pada 30 Juni 2025. Teman-teman seangkatan imamat beliau juga diundang dan bisa membawa keluarga. Dalam hal ini tentu saja Bu Rini yang harus sibuk mengurus konsumsi. Untuk pembeayaan memang bukan dari anggaran dari Keuskupan. Rm. Bambang dibantu oleh Bu Rini mendapatkan dana dengan penjualan kain batik. Tentu saja hasil penjualan batik tidak cukup. Puji Tuhan, ada saja sosok-sosok warga umat yang membantu untuk kepentingan konsumsi Domus. Kepedulian mereka ada yang untuk snak harian penghuni Domus, dan ada juga yang menyumbang khusus untuk hajatan peringatan-peringatan yang diadakan oleh Domus. Tentu saja hal ini membuat para rama Domus boleh tetap merasakan kehidupan bersama dan terdukung oleh umat Katolik. Sekalipun sudah jauh dari derap pelayanan untuk umat, para rama Domus tetap merasakan kasih umat yang menghampirinya. Adapun para warga yang memberikan kepedulian konsumsi untuk bukan Juni 2025 adalah sebagai berikut:

  • Penyumbang Snak : 1. Ibu Emma; 2. Ibu Rachel; 3. Ibu Tita; 4. Ibu Kanti; 5. Ibu Septi Unanto; 6. Ibu Rini; 7. Kelompok Santa Chatarina; 8. Ibu Joni; 9. Ibu Yudi; 10. Ibu Tutik; 11. Ibu Wahyuni; 12. Ibu Anna Jatmiko; 13. Ibu Endang Prayitno; 14. Ibu Novi; 15. Ibu Atik; 16. Ibu Sintari; 17. Ibu Dewo; 18. Ibu Lucinda; 19. Ibu Topo; 20. Ibu Andreas; 21. Ibu Elly; 22. Ibu Jondit; 23. Ibu Wahyu; 24. Ibu Daniek; 25. Ibu Ibu Debby; 26. Sdri. Lusi.
  • Penyumbang Hajatan : 1. Ibu Yinni Tjia; 2. Ibu Sri Daruningsih; 3. Ibu Coleta Tanti Sanvero; 4. Ibu Kanaya; 5. Ibu Ambar; 6. Ibu Nadya; 7. Keluarga Patuk (5 orang); 8. Ibu Happy Rianawati; 9. Ibu Umi; 10. Bapak Blasius Chasto; 11. Ibu Sri Purwaningsih; 12. Ibu Agnes Trijoko; 13. Ibu Yucha; 14. Apotek Jaya Sehat, 15. Ibu Nike.

No comments:

Post a Comment

Santo Pantaleon

diambil dari katakombe.org/para-kudus  Diterbitkan:  07 September 2013  Diperbaharui:  20 Juli 2016  Hits:  9602 Perayaan 27 Juli   Lahir Hi...